| |

Saw My First Baby On The Bookshelf


Rasanya itu pengen loncat-loncat, guling-guling, teriak-teriak, waktu lihat buku pertama aku ada di rak buku Gramedia. Tapi ya malu lah :-|. Senang sekali lihat dia ada disana, setelah perjuangan panjang edit sana sini, bolak balik kantor Bukune, syuting buat promo, meeting juga, dan ketemu banyak orang baru yang menurut aku sangat hebat-hebat.

Ucapan terima kasih mungkin nggak akan pernah habis aku sampaikan untuk Mas Edo, orang yang pertama kali menemukan coretan curhat aku yang nggak penting di Kaskus. Mungkin ini lebay, tapi nggak apa-apa lah... Namanya juga penulis baru. Hahaha... Bukan cuma Mas Edo sih, dari Bukune aku juga kenal banyak orang di balik pembuatan buku yang sebenarnya penting, tapi mungkin orang-orang penikmat bukunya sendiri nggak terlalu menganggap mereka. Sekarang aku tahu, seberapa penting mereka semua untuk lahirnya sebuah buku. :)

Elly, Mas Fial, Mas Bedu, Gigitz, Mba Irene, Galih, Mas Didit, sampe OB di Bukune yang selalu bawain minum tiap aku dateng. Hehehe.... Mas Bedu, Mas Edo, Mas Didit sama Mba Irene yang rela ujan-ujanan dan sedikit ketakutan karena aku yang ditanya-tanya dan jawab seadanya (sedikit doang kan takutnya?).

Ah, pokoknya perasaan yang sangat menyenangkan itu selalu muncul setelah membayangkan perjuangan-perjuangan yang sudah terlewati. Sekarang yang masih harus dikerjakan adalah promo buku sendiri. AYO DONG PADA BELI! (tetep jualan).

Dan nggak lupa pertanyaan Mas Edo SETIAP ketemu. "Udah mulai buku kedua belum?". Jawabannya "Udah, Mas. On Progress." Jadi nanti pasti ada buku harian lain yang bakal lebih seru isinya.


Thanks a bunch for everyone! ^_^


My Creepy Diary

author

About Author:

"I'm just a weirdo who live between two worlds".
Follow her on Twitter and facebook


Back To Top